SELAMAT DATANG DI ZONA PROGRESIF KADER MUDA NAHDLIYIN SAMPANG,DARI NU UNTUK BANGSA,NEGARA DAN AGAMA
  • Tidak penting apa pun agama atau sukumu. Kalau kamu bisa melakukan sesuatu yang baik untuk semua orang, orang tidak pernah tanya apa agamamu
  • Satu-satunya penguasa yang saya akui di dunia ini adalah suara hening kecil di dalam hati.
  • Kebebasan bukan terkandung dalam tindakan-tindakan yang kita sukai, tapi ada pada hak kita saat mengerjakan sesuatu yang seharusnya.
  • Kita bisa hidup tanpa agama dan meditasi, tetapi kita tidak bisa hidup tanpa kasih sayang sesama manusia.

PROGRAM KERJA PRIORITAS

Posted by Lakpesdam NU Sampang 0 komentar
 1.       Program Pengembangan Pemikiran dan Penguatan Paham ke NU an
  • Melakukan, mendorong dan memfasilitasi berlangsungnya forum-forum kajian menyangkut isu-isu keagamaan, kebudayaan, dan kebangsaan yang bersifat pemikiran konsepsional
  • Melakukan berbagai seminar dan diskusi-diskusi isu-isu strategis terutama isu keagamaan dengan topik pembahasan yang aktual
  • Mendorong pengurus untuk menulis dan meyebarkan hasil-hasil pemikiran yang kritis dan intepratif terhadap permasalahan keagamaan, kebudayaan dan kebangsaan yang faktual.
  • Melakukan, mendorong dan memfasilitasi dilakukanya riset strategis yang menyangkut isu-isu keagamaan, kebudayaan, dan kebangsaan
  • Melakukan kajian strategis terkait dengan peran organisasi NU dalam merespon fenomena paham-paham keberagamaan yang eksklusif dan tidak sesuai dengan prinsip-prinsip penghargaan terhadap keberagaman

2.   Program Kaderisasi dan Peningkatan Kapasitas SDM NU
  • Menyusun dan melaksanan konsep pendidikan kader dalam konteks sebagai kader penggerak MWC maupun ranting NU.
  • Memfasilitasi,mendorong dan melakukan sistem kaderisasi untuk mencetak kader ulama muda , kader penggerak warga tingkat basis, fasilitator dan kader khusus
  • Melakukan berbagai pelatihan-pelatihan peningkatan keahlian kader
  • Melakukan dan memfasilitasi  kajian strategis terkait kaderisasi dan pengembangan SDM NU
  • Mengkonsolidasikan segenap potensi kader-kader Muda NU di ragam profesi dan bidang.
  • Mengoptimalkan peran pesantren sebagai wadah untuk mewujudkan SDM NU yang andal, punya daya saing dan berkarakter Aswaja.
  • Memfasilitasi pembuatan konsep dan modul kaderisasi di banom/lembaga NU.

3. Program Pemberdayaan Sosial dan Politik Warga
  • Menyusun dan melaksanakan konsep  sistem dan perangkat  pemantauan dan aspirasi baik terhadap terhadap legislatif maupun DPRD dari NU dan jamaah terkait dengan pelayanan dan kebijakan publik
  • Melakukan dan memfasilitasi kajian strategi dan pelatihan yang menyangkut pelayanan dan kebijakan publik
  • Melakukan,mendorong dan memfasilitasi berlangsungnya kegiatan-kegiatan dalam upaya peningkatan partisipasi politik perempuan NU.
  • Melakukan pendampingan dan advokasi pada masyarakat dalam  merespon isu-isu pemiskinan, ketidakadilan, peminggiran, dan konflik sosial dengan jalan membuka jalinan kerjasama dengan elemen terkait

 4. Program Pemberdayaan Ekonomi Umat.
  •  Melakukan riset dan kajian strategis terkait potensi dan pengembangan ekonomi jami’iyah dan jamaah NU serta masyarakat secara umum
  • Memfasilitasi dan mengkonsolidasikan pembentukan komunitas entrepeuner yang berbasis santri sebagai salah satu instrumen pemberdayaan ekonomi
  • Melakukan pelatihan-pelatihan kewirausahaan dan ketrampilan bagi komunitas jamaah NU dan komunitas pesantren.
  • Memfasilitasi pengembangan kelompok-kelompok usaha pedesaan yang dapat mengakses sumber-sumber modal yang ada.
  • Melakukan kerjasama dengan stakeholder-stakeholder terkait dalam melakukan pemberdayaan masyarakat.

 5. Program Pemanfaatan Teknologi Informas
  • Melakukan pelatihan yang memungkinkan dalam penguasan teknologi informasi bagi pengurus lembaga,banom,MWC dan ranting
  • Membuka layanan pembuatan media informasi dan publikasi melalui pemanfaatan teknologi informasi bagi segenap perangkat struktur NU dan komunitas pesantren NU
  • Membentuk.mendampingi dan menguatkan kelompok-kelompok Media IT kader muda NU
  • Penulisan buku,majalah/buletin baik secara manual mapun digital yang bersifat prinsip aqidah ahlussunnah wal jamaah
  • Pendirian stasiun Radio Komunitas atau streaming.

6. Program Peningkatan Kapasitas Organisasi
  • Melakukan berbagai upaya perbaikan sistem  manajemen dan tata kelola internal organisasi lakpesdam NU melalui jalan penyusunan peraturan-peraturan organisasi serta merealisasikannya secara konsisten
  • Mengoptimalkan tindakan konsolidasi di internal pengurus lakpesdam dan memperkuat jalinan koordinasi dengan PCNU serta jalinan kerjasama banom,lembaga maupun lajnah NU melalui berbagai macam kegiatan.
  • Meningkatkan kemampuan pengurus lakpesdam NU melalui kegiatan orientasi,studi banding, pendelegasian dan pelatihan-pelatiha
  • Menyediakan data base profil kelembagaan NU dan  SDM NU
  • Melakukan,mendorong dan memfasilitasi penataan dan penguatan kapasitas MWC NU, Lembaga/lajnah dan banom NU
Tutorial SEO dan Blog support Online Shop Tas Wanita - Original design by Bamz | Copyright of LAKPESDAM NU SAMPANG.

Let's Joint